Kamis, 31 Juli 2008

[JPers] Buser Semeru




nyambangi semeru dalam 2 siang 1 malam, seperti berlarian digunung...

Selasa, 29 Juli 2008

Aku cintaimu Ibu

Pintu itu tetap terbuka menanti hadirku
tanah itu tetap hitam basah menunggu jiwaku
sosokmu selalu setia menunggui....
datangnya seuntai senyum dari tirisan rautku..

ah....
kemana aku selama ini
yang tak sadar akan kesetianmu
yang terlalu lupa akan pengembaraan ego ini
aku rindu ibu,
basuhan tanganmu saat aku menangis
pelukannmu kala badai kecil itu menggoyang gubuk kita

ah...
dimana aku selama ini
tak sempat mengibur keriput diwajahmu
bahkan tak sadar bahwa guratan itu telah menemanimu
aku cintaimu ibu,
meski jarak setia menemani resah ini
dan waktu tak memberi aku kesempatan lebih...

dan kini, saat aku kembali mengunjungi
dirimu masih setia menyambut dipintu cinta itu...
dan tanah ini tetep hitam basah karena cintamu

Surabaya, 30 Juni 2008 @12:31 pm

:: dari sebuah chat kecil.. aku tulis sebuah coretan ini....
untuk ibu yang selalu mengasihiku, meski tak pernah aku minta.

nGeblog lagi...

Hwuaa...!!!

ko aku jadi bikin blog disini... phoenixbiru.blogspot.com, padahal aku udah punya beberapa blog ditempat lain, ada :


kohan2282.multiply.com --> adventure only
phoenixbiru.blogsome.com --> catatan kecil
kohan di - imeem.com --> palying music only
kohan22 di - youtube.com --> video only

juga di fs....
yah..yah... rame! dimana-mana ada :)

Savana Kehidupan

Hari-hari menuju ke pendakian Semeru, rasanya sudah tak tahan ingin cepat-cepat bercengkrama dengan alam.... dengan sahabat.. ah...aku rindu hembusan angin gunung itu, aku rindu percikan air saat bersuci didanau Ranu kumbolo... Ah... ingin kurasakan lagi peluhku saat menikmati terjalnya Tanjakan Cinta.... Aku bermimpi untuk menjamah puncak pasirmu dengan seribu syukurku...

"Alam indah ini dikarunikan Allah, untuk keseimbangan kehidupan kita"

Aku rindu hamparan ini...
Di savana kecil itu aku temukan satu kehidupan
sebuah peradaban indah yang dibangun oleh alam
setelah aku berlari dalam rimbunnya alam raya
mengabadikan satu waktu dalam kisaran cinta
ah... aku rindu keberadaanya

tunduk bersama malam
dalam lingkup kehidupan

engkaukah itu....
atau hanya seutas harapan
yang selalu aku cari dipuncak-puncak dunia
berharap engkau ada disana
meskipun yang kutemui hanya kekosongan
keheningan..
kesendirian...

kurindu, kunanti, kucari, dan kujalani

[ Semeru - Ranu pani - Ranu kumbolo - Tanjakan cinta - Oro-oro Ombo - Cemoro kandang - Kali Mati - Arcopodo - Kelik - Cemoro Tunggal - Mahameru - Jonggring Saloka ]


........
kangen sebuah savana kecil sesaat setelah hutan cemoro kandang di Semeru, dimana pertama kali kita menginjak savana itu. disitulah kita lihat dengan jelas puncak mahameru menjulang dengan megahnya.. " puncaknya para dewa...." puncak impian....

:: disalin dari http://kohan2282.multiply.com/journal/item/35/Savana_Kehidupan_-_JPers_BUSER_Semeru_16-20_Juli_2008

Senin, 28 Juli 2008

ketemu mas Iwan Sunter




Kemarin malem (27/7), setelah berkumpul bersama beberapa JPers Surabaya, Hero dapet kabar sms dari mas iwan, kalo mas Iwan sunter sedang stay di Surabaya, dalam tripnya kali ini mengelilingi jawa dengan sepedanya.

Aku dan Hero sempet menemui mas Iwan sunter. Dan hari ini rencananya akan mengunjungi kota Probolinggo, dilanjutkan ke Banyuwangi, Lamongan dan meneruskan dengan pendakian ke Semeru, Dengan bawaan sederhananya mas Iwan yang ditemani mas Agung, dan kami bercerita panjang lebar tentang perjalanannya. Sebuah petualangan berat yang rasanya nggak mungkin untuk aku ikuti jejaknya....

Semoga tripnya mengelilingi jawa dan muncak ke Semeru dengan sepeda ontelnya sukses....
dan bisa bergabung dengan kita nanti di Merapi,..upacara 17'an..

Selamat menikmati perjalanan panjangnya mas Iwan dan mas Agung

Blognya mas iwan sunter:
http://iwansunter.blogspot.com/
http://iwansunter.multiply.com/

salam
-kohan-
gak punya sepeda ontel

Sabtu, 26 Juli 2008

Buser Semeru




pendakian bersama team milis jejak petualang dan milis # pendaki, 16-20 juli 2008, dengan jumlah peserta 27 pendaki....pendakian ini merupakan pendakian gabungan, yang diawali dari kontak dimilis pecinta alam.....

BRAVO TEAM BUSER SEMERU.......

inilah video perjalan kita kemarin.. versi layar lebarnya ditunggu ya......

Selasa, 15 Juli 2008

BUSER Semeu 16-20 Juli 2008

Start:     Jul 16, '08
End:     Jul 20, '08
tanggal 18 nanti mau nyusul team BUSER Semeru 2008, Pendakian ini adalah gabungan dari beberapa milis pecinta Alam... peserta yang Update sampai saat ini sekitar 30 peserta.

demi lancarnya pendakian bersama ini sekiranya pantas untuk membagi group
namun pembagian group ini bukan intinya mebedakan suku dan ras tapi demi kenyamanan perjalanan dengan tujuan supaya kita bisa disiplin dan menghargai waktu .
DR jumlah peserta sebanyak itu perlu adanya hal pembagian kelompok

=======================
ketua satu : MBENK
=======================
1. jagger
2. Rina H
3. Kucing
4. Sinyo
5. Hero
6. Nurul
7. Rina kasandra
8. Lyna (bogor)
9. Temen Lyna
10. Temen Lyna
11 susan

====================
GONJESSS
====================

12. Buluk
13. Dimas (semarang)
14. Arief ykt
15. Andri
16. temen andri
17. temen andri
18. Wiwid
19. Tovic (malang)
20. Uchit
21. Ayu
22. temen ayu

==================
HEROO DAN KOHAN
==================
23. temen ayu
24. temen ayu
25. temen ayu
26. temen ayu
27. Faries harjo (depox)
28. Yuni (surabaya)
29. Wahyu (surabaya)
30. Cepot ( Jakarta )
31. Nandi (Solo)


HASIL pembagian group demi lancarnya activity pendakian kita
namun kita diharuskan berjalan beriringan .... dan saling membantu yang belakang
yang group ini berfungsi dan benar bener berfungsi menuju ke puncak
so kita jgn mengandalkan seorang sweeper .....mereka juga manusia

pesan " jgn lupa patuhi tata tertib yang berlaku di
Taman nasional Bromo Tengger Semeru"


wasalam
wak moderator

Savana Kehidupan - [JPers] BUSER Semeru 16-20 Juli 2008

Hari-hari menuju ke pendakian Semeru, rasanya sudah tak tahan ingin cepat-cepat bercengkrama dengan alam.... dengan sahabat.. ah...aku rindu hembusan angin gunung itu, aku  rindu percikan air saat bersuci didanau Ranu kumbolo... Ah... ingin kurasakan lagi peluhku saat menikmati terjalnya Tanjakan Cinta.... Aku bermimpi untuk menjamah puncak pasirmu dengan seribu syukurku...

"Alam indah ini dikarunikan Allah, untuk keseimbangan kehidupan kita"

Aku rindu hamparan ini...
Di savana kecil itu aku temukan sebuah kehidupan
sebuah peradaban indah yang dibangun oleh alam
setelah aku berlari dalam rimbunnya alam raya
mengabadikan satu waktu dalam kisaran cinta
ah... aku rindu keberadaanya

tunduk bersama malam
dalam lingkup kehidupan

engkaukah itu....
atau hanya seutas harapan
yang selalu aku cari dipuncak-puncak dunia
berharap engkau ada disana
meskipun yang kutemui  hanya kekosongan
keheningan..
kesendirian...

kurindu, kunanti, kucari, dan kujalani

[ Semeru - Ranu pani - Ranu kumbolo - Tanjakan cinta - Oro-oro Ombo

                                                      - Cemoro kandang - Kali Mati - Arcopodo - Mahameru - Jonggring Saloka ]

........
kangen sebuah savana kecil sesaat setelah hutan cemoro kandang di Semeru, dimana pertama kali kita menginjak savana itu. disitulah kita lihat dengan jelas puncak mahameru  menjulang dengan megahnya.. " puncaknya para dewa...." puncak impian....

kohan
-kangen gunung, bikin puisi...

Senin, 07 Juli 2008

JP Fun Camp 2008




Jejak Petualang Community Fun Camp
28-29 juni 2008....Curug Ciheurang - Gunung Bunder - Bogor

Alhamdulillah, kebahagian bersama telah kita jalani bersama.
sudah sampai di kota Jakarta lagi untuk melanjutkan perjalanan kembali ke kota tercinta di Gombong.

Setelah semalam wiridan didalam tendanya mas Indra, mengharapkan Ceril EIGER, ternyata rejekinya meleset dikit... akhirnya dapet Daypack-nya,.... yang dapet malah Andre -purworejo, temen seperjuangan naik kereta Super Ekonomi Gaya Baru Malam Selatan. Duduk dilantai deket WC yang penuh air...di injek2 asongan. nyasar dari Pawiajeng naik salah bukit sampe jalan sekitar 7 km... naik terus, naluri mendaki yang gak jelas....ternyata salah bukit... cape deh!! dan akhirnya bisa bergabung dan bertemu dengan temen2 milis tercinta yang selama ini hanya berjumpa di dunia entah berantah, di lenong milis JP... Aku bahagia

Ucapan terima kasih:
-Om Dody atas segala Supportnya yang tak pernah hentinya untuk JP dan JPers...nyariin door price
-Segenap Panitia JP Camp, salut deh... tidak ada kekurangan apapun dalam acara kemarin, karena kebersaman kita adalah kesempurnaan itu tanpa mengurangi kekurangan yang ada. (red. kata2 mr Gonjess)
- tante Nhanha, akhirnya..awalnya.. pertemuan itu kita mulai, setelah lama memimpikan untuk berjumpa dengan seleb milis JP, minta tandan tangan dijaketku :) makasih banyak tante, aku merindukan pertemuan selanjutnya nanti .. (om Silo salam jitaknya sudah nyampe :P ).. dan ilmu kartu taboknya, yang bikin lemot pikiranku :(
-EIGER atas daypacknya dan benderanya sehingga acara jadi lebih meriah, Pocari Sweat titipan dari Jendral Silo, yang teleh menyegarkan diacara Fun Game...
-mas Yadi, kang Boim, mas Yani, Om gonjes, om kungfu Nanda, om Erwin untuk petanya, Obie...hero... arif sby dan semua atas sharing ilmunya diatas terpal kemarin...
-team JP.. dan JPers...milis #pendaki semuanya..sahabat baru yang tak mungkin tersebut namanya satu persatu.. yang datang jauh2 dari penjuru negeri ini ...we love you All...


Mohon maaf karena selama ini telah memenuhi INBOX email temen2...dan minggu depan mau cuti seminggu, jadi mohon ijin sementara tidak memenuh sesaki milis JP tercinta ini.. rumah maya kita'

-kohan-
Terima kasih....tak terhingga